Jumat, 01 April 2016

“MAKAM NABI IBRAHIM” Karya : Ki Slamet 42



Blog Ki Slamet : Sajak dan Puisi Ki Slamet 42
Sabtu, 02 April 2016 - 00:55 WIB

Image "Makam Ibrahim (Foto: Google)
MAKAM IBRAHIM 1

Image "Telapak Kaki Nabi Ibrahi" (Foto: Google)
TELAPAK KAKI IBRAHIM

“MAKAM NABI IBRAHIM”
Karya : Ki Slamet 42

jika kita  belum pernah baca atau dengar referensinya
Maka pasti  ada duga wasangka  dalam atma pikir kita
Makam Ibrahim adalah Nabi Ibrahim tempat kuburnya
Sebagaimana sebahagiaan banyak orang telah menduga
Padahal bukanlah itu arti dan makna yang sebenarnya

Makam Nabi Ibrahim  adalah bangunan kecil yang ada
Tujuh kilo meter  dari dinding Ka’bah  letak posisinya
Yang  di dalamnya  terdapat sebuah batu  dari syurga
Di atas batu itulah Nabi Ibrahim berdiri sendirian saja
Membangun Ka’bah tempat shalat kepada Allah ta’ala

Menurut Ibnu Umar dalam hadits Rasulullah bersabda:
“Hajar  Aswad,  Maqam Ibrahim adalah batu dari Sorga
Yang kemilau cahayanya, jika Tuhan tak hapus sinarnya
Batu itu kan pancar sinar dari timur ke barat niscaya.”
Demikian riwayat Ibnu Umar yang tentu bisa dipercaya  

Ketika Ibrahim seru manusia untuk ibadah haji ke sana
Dia berdiri di atas batu itu hingga bekas tapak kakinya
Sampai sekarang  masih nampak membekas jelas di sana
Satu bukti sejarah Nabi Ibrahim sebarkan ajaran agama
Yang harus dilakukan manusia kepada Tuhan Pencipta

Ketika  Umar bin Khathab  punya kesempatan bertanya
Kepada  Rasulullah SAW  Muhammad  Nabi akhir masa
Bisakah Makam Ibrahim dijadikan tempat ibadah agama
Untuk puji-puja sembah  kepada Tuhan Yang Maha esa
Rasulullah menjawabnya, “Jika Allah memerintahkannya!”

Maka bersamaan dengan waktu terbenamnya sang Surya
Nabi Muhammad menerima wahyu dari  Tuhan Pencipta
Perintah  agar Makam Ibrahim jadi tempat puji dan puja
Sejak itu maka,  disunnahkan  bagi  umat  muslim semua
Setelah tawaf shalat dua raka’at di Makam Ibrahim sana


 Sabtu, 02 April 2016 – 00:05 WIB
Slamet Priyadi di Pangarakan, Bogor

Tidak ada komentar:

Posting Komentar