Blog Ki Slamet : Sajak Puisi Ki Slamet 42
Sabtu, 01 Oktober 2016 - 21 : 54 WIB
Sabtu, 01 Oktober 2016 - 21 : 54 WIB
Ki Slamet 42 |
“MENATA MENTAL SPRITUAL AGAMA”
Karya : Ki Slamet 42
Ada atma pikiran yang bersemayam di otak kita
Jadilah pusat energi
pangkal segala daya upaya
Mampulah menata mental spritual
dalam atma
Membangkit rupa wujud
laku perbuatan nyata
Positifkah negatifkah bergantung pengelolanya
Laku awal ‘tuk ubah diri
ke arah mental prima
Jauhkan kebiasaan yang bersifat teknis semata
Dengan menatadahulukan atma pemikiran kita
Yang mengacu pada lambaran spiritual agama
Yakin dan percaya bahwa, Tuhan kasih adanya
Dalam mengejar keinginan upaya gapai cita-cita
Pembelajaran, pelatihan, haruslah disertai doa
Tulus ikhlas, berupaya
keras sekuatlah tenaga
Sebelum karya tergenggam
kuat di tangan kita
Tiada istilah kata menyerah pantang putus asa
Di dalam diri kita bersemayamlah mental agama
Yang mesti dikelola baik agar
muncul ke muka
Menjadi kekuatan dalam kembara di mayapada
Berjuang atasi segala aral berbekal mantra doa
Hanyalah kepada Zat Suci Penguasa Semesta
Kita hanyalah makhluk lemah bernama manusia
Yang acapkali lalai dan banyaklah alpa dan lupa
Yang suka mendengki membenci kepada sesama
Bersikap dumeh, angkuh, sombong dan jumawa
Gemar bahkan sukalah lakukan perbuatan dosa
Sebelum kita menuju ke alam Swarga Maniloka
Kembali ke alam kelanggengan ke haribaan-Nya
Maka bertobatlah, mohon
ampun kepada-Nya
Tobat sebenar-benarnya tobat, Tobat Nasuha
Dan Kelola diri, dengan mental
spritual agama
Bumi
Pangarakan, Bogor
Sabtu, 01
Oktober 2016 - 21:00 WIB
Tidak ada komentar:
Posting Komentar