Blog Ki Slamet : Sajak Puisi Ki Slamet 42
Selasa, 30 Agustus 2016 - 15:32 WIB
Selasa, 30 Agustus 2016 - 15:32 WIB
“SAAT MENJELANG AJAL DATANG”
Karya : Ki Slamet 42
Dalam alam hening jiwa terbang melayang rasakan tenang
Seraya melukis swarga maniloka akaca beraneka kembang
Lenyapkan rasa kehidupan dahulu yang telah sirna hilang
Tetapi kesenangan kehidupan mayapada masih terngiang
Hingga tak ikhlas lepaskan roh
di badan layang ke awang
Dan raga pun terus saja berbaring tiada daya terlentang
Setelah sekian lama kau
berbaring di atas ranjang lekang
Jiwa dan Raga kembara di alam rasakan sakit nan panjang
Digerogoti diabetes yang
terus saja tak bosan menyerang
Akhirnya sampailah jua dikau di batas saat usia meregang
Tinggalkan segala duka lara, nestapa, bahagia dan senang
Kembali ke alam kelanggengan tanpa bisa dicegah rintang
Jika telah sampai di ujung tali temali usiamu anak wayang
Maka janganlah coba mencoba untuk mewujudkan kalang
Dengan raga yang terisikan kekuatan magi dayang-dayang
Sebab semua itu, cuma bentuk pengulur-ulur penghalang
Yang justru ragamu,
jadilah menjerit mengerang panjang
Tersiksa di dalam rasa sakit nyelekit jelang ajalmu datang
Maka ikhlaslah dalam menerima ajalmu datang menjelang
Saat malaikat Izrail mencabut merenggut rohmu terbang
Melayang menuju alam kelanggengan masuk lewat lawang
Yang tiadalah berbatas menghampar luas di awang-awang
Berpisah dari jasadmu
yang nampaklah kering kerontang
Tinggalkan alam marcapada menghadap Sang Maha Yang
Bumi Pangarakan, Bogor
Selasa, 30 Agustus 2016 –
14:05 WIB